Mandai, Marosnews.com – Operasional posko angkutan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru 2023/2024) di Bandara Internasional Hasanudin, Kecamatan Mandai, Kabupaten Maros, resmi ditutup hari ini, Kamis (4/1/2023).

Selama periode Nataru 2023/2024, tercatat puncak arus mudik terjadi pada tanggal 22 Desember 2023 atau H-3 yaitu sebanyak 36.095 penumpang dan pergerakan pesawat sebanyak 259 pesawat. Untuk Kargo, tercatat pergerakan terbanyak adalah saat tanggal 21 Desember 2023 atau H-4 yaitu sebanyak 412 Ton yang keluar masuk Bandara Sultan Hasanuddin.

Untuk arus balik Nataru 2023/2024, tercatat terjadi pada tanggal 3 Januari 2024 atau H2+2  yaitu sebanyak 29.777 penumpang dan pergerakan pesawat sebanyak 215 pesawat. Untuk Kargo, pergerakan terbanyak terjadi pada tanggal 29 Desember 2023 atau H+4 sebanyak 316 Ton.

Bandara tujuan dan kedatangan terbanyak di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin adalah Bandara Soekarno Hatta Banten dengan 103.356 penumpang, Bandara Juanda Surabaya 64.754 penumpang, dan Bandara Haluoleo Kendari dengan jumlah 34.751 penumpang.

“Jumlah penumpang turun 6% dibandingkan tahun lalu. Meskipun mengalami penurunan di periode Nataru 2023/2024, namun secara data tahunan, jumlah penumpang tahun 2023 naik 8.5 % dibandingkan dengan tahun 2022.” ujar General Manager Bandara Intetnasional Sultan Hasanuddin, Taochid Purnomo Hadi.

Jumlah penumpang tahun 2023 yaitu sebanyak 10.541.243 penumpang sedangkan jumlah penumpang 2022 yaitu sebanyak 9.716.877 penumpang.

Taochid menambahkan bahwa tidak ada kejadian khusus yang menganggu operasional bandara selama posko berjalan.

Selama periode Nataru 2023/2024, sebanyak 77 penerbangan ekstra terealisasi untuk membantu mengakomordir kebutuhan masyarakat yang mudik, diantaranya yaitu maskapai Lion Air, Garuda Indonesia, dan Citilink. Realisasi penerbangan ekstra ini mencapai 82 % dari rencana penerbangan ekstra sebanyak 93 penerbangan.

Berikut data trafik selama Nataru 2023/2024 (19 Desember 2023 sampai dengan 3 Januari 2024) :

Pergerakan pesawat periode sebelumnya :   3.645 pesawat
Pergerakan pesawat periode saat ini :   3.424 pesawat
Atau turun sebesar  6.1 %

Pergerakan penumpang periode sebelumnya :  448.713 penumpang
Pergerakan penumpang periode saat ini   :  439.919 penumpang
Atau turun sebesar 2%

Pergerakan kargo periode sebelumnya :  4.164 ton kargo
Pergerakan kargo periode saat ini :  4.344 ton kargo
Atau naik sebesar 4.3 %