Makassar, Marosnews.com– Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman menerima kunjungan tim Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) di Rumah Jabatan, Jalan Yusuf Daeng Ngawing, Kamis (19/5/2022) kemarin.

Hadir dalam pertemuan ini yakni Wakil Ketua KASN Tasdik Kinanto, Komisioner Pokja Bidang Pengawasan Bidang Pengisian JPT Wilayah II, Prof. Agustinus Fatem dan Asisten Komisioner Pokja Pengawasan Bidang Pengisian JPT Wilayah II, Tonny Sitorus.

“Kami berbincang-bincang perihal sistem pemerintahan di Pemprov Sulsel. Kita tentu berharap KASN senantiasa memberikan masukan, khususnya dalam kebijakan dan manajemen ASN,” kata Andi Sudirman Sulaiman.

Adapun tujuan hadirnya KASN yakni untuk dialog mengenai upaya dan langkah-langkah yang dapat dilakukan untuk membangun sinergi dan kolaborasi dalam pengisian jabatan dan penerapan sistem merit di instansi pemerintah daerah.