Turikale, Marosnews.com – Sebanyak 11 orang pejabat hasil seleksi lelang jabatan dilantik di Ruang Pola Kantor Bupati Maros, Jumat (10/12/2021).

Para pejabat yang dilantik tersebut terdiri atas 9 orang pejabat eselon II yang akan menempati jabatan Kepala OPD dan 2 orang pejabat eselon IV

Mengenai para Kepala OPD yang dilantik itu, Bupati Maros H.A.S Chaidir Syam mengatakan bahwa pemilihannya berdasarkan hasil seleksi tim pansel dan asesor di BKN.

“Jadi pejabat yang resmi dilantik ini merupakan hasil seleksi tim pansel dan asesor BKN yang dikirimkan ke Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN). Semuanya nomor satu dan mendapatkan nilai tertinggi. Saya tidak memilih yang nomor dua dan tiga,”sebut Chaidir.

Lebih lanjut, mantan Ketua DPRD Maros itu menjelaskan para pejabat yang dilantik tersebut akan menempati jabatan yang kosong di struktur lama.

“Yang diisi struktur Kepala OPD lama yang sebelumnya kosong. Selanjutnya masih akan dilakukan penjaringan untuk mengisi jabatan OPD di organisasi baru yang efektif berlaku tahun depan,” ungkapnya.

Untuk struktur organisasi baru yang berlaku tahun depan, Chaidir menjelaskan, ada konsekuensi OPD akan digabung.

“Untuk struktur baru tahun depan, ada konsekuensi OPD digabung, jadi kemungkinan ada pejabat yang dimutasi atau perubahan jabatan,” bebernya.