Penghargaan yang diperoleh kali ini kata Wabup Maros, berupa pengahargaan atas keberhasilan Maros atas capaian Opini WTP minimal lima kali berturut-turut untuk laporan keuangan Pemerintah Daerah tahun 2017 sampai 2021.
“Penghargaan yang kita peroleh kali ini karena Maros sudah memperoleh WTP lima kali berturut-turut mulai tahun 2017 hingga 2021,” bebernya.
“Harapannya kedepannya perolehan penghargaan ini bisa terus dipertahankan, atau bahkan lebih baik lagi,” tambahnya.
Mengenai torehan Kabupaten Maros tersebut, Hati membeberkan bahwa banyak pihak yang ikut berperan aktif atas keberhasilan Maros dalam memperoleh penghargaan atas capaian WTP lima kali berturut-turut ini. Salah satunya DPRD Kabupaten Maros yang juga memiliki peran besar.
“Penghargaan ini boleh dikata merupakan peran semua pihak, terlebih DPRD Maros yang sudah bekerjasama mengawasi penyelenggaraan tata kelola keuangan daerah yang transparan dan akuntabel,” paparnya.
Penyerahan penghargaan ini dirangkaikan dalam kegiatan penyerahan DIPA kepada setiap Pemerintah Daerah dari Gubernur Sulsel Sudirman Sulaiman.