Turikale, MAROSnews.com – Menjelang debat, Calon Bupati Maros nomor urut 2, Chaidir Syam mengikuti senam sehat bersama ratusan warga di lapangan Bank Sulselbar Maros, Kecamatan Turikale Minggu, (03/11/2024).

Kegiatan yang dilaksanakan oleh relawan mom’s keren ini, sudah dilakukan dua kali setiap pekan. Warga yang didominasi oleh perempuan pun semakin antusias hingga memenuhi lapangan.

Dalam kesempatan itu, Chaidir mengaku telah siap menghadapi debat yang akan dilaksanakan malam ini oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Maros di salah satu hotel di Makassar.

“Biar badan segar saat debat, kita senam dulu pagi ini. Alhamdulillah ini antusias warga luar biasa,” kata Chaidir kepada sejumlah wartawan.

Menurut Chaidir, salah satu materi debat yang akan digelar itu akan membahas masalah peningkatan kualitas hidup masyarakat di bidang kesehatan dan pendidikan.

Salah satu poin yang tertuang dalam visi dan misinya, kata dia, yakni mewujudkan dumber daya manusia yang sehat, cerdas dan beriman yang disertai dengan perlindungan jaminan sosial secara inklusif.

“Di dalam visi misi kami memang salah satunya bagaimana membuat SDM kita menjadi sehat. Nah inilah yang nantinya akan kami paparkan di depan para panelis,” ujarnya.

Chaidir menjelaskan, berdasarkan visi dan misi itu, pihaknya juga sudah menyiapkan 22 program unggulan yang akan menjadi preoritas saat ia kembali memimpin Maros. Diantaranya, Beasiswa dan bantuan peningkatan UMKM.