Turikale, Marosnews.com – Unit Kegiatan Mahasiswa Forum Kajian Mahasiswa Islam Universitas Muslim Maros (UKM FKMI UMMA) menggelar acara Training Public Speaking dengan tema : “Rahasia Menguasai Public Speaking, Menggetarkan Hati Audiens,” yang diselenggarakan di Aula Masjid Al Markaz Al Islami Kabupaten Maros, Minggu kemarin (19/11/2023).

Acara ini diikuti oleh pemuda, pelajar, mahasiswa, akademisi dan perwakilan dari berbagai lembaga di kabupaten Maros.

Ketua umum UKM FKMI UMMA, Sitti Hajrah dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada seluruh peserta yang telah hadir mengikuti Training Public Speaking tersebut.

Hajrah menjelaskan bahwa public speaking merupakan salah satu keterampilan yang penting untuk dimiliki oleh setiap orang.

“Keterampilan ini (Public Speaking) dapat membantu kita untuk menyampaikan informasi, ide, atau gagasan dengan jelas dan efektif. Sehingga tujuan dilaksanakannya training ini diharapkan dapat membantu kita untuk membangun kepercayaan diri dan citra diri yang positif, mampu menyampaikan pesan dengan jelas dan dapat menjadi pembicara hebat yang menggetarkan hati audiens,” kata Hajrah.

Sementara Wakil Dekan 1 Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muslim Maros, Syamsul Bakhtiar Assagaf yang hadir memberikan sambutan dan menyampaikan apresiasinya kepada UKM FKMI UMMA yang telah menyelenggarakan training Public speaking dalam rangka menunaikan program-program kerja di himpunan mereka sebagai lembaga UKM di kampus Universitas Muslim Maros.

“Tentu harapannya kegiatan ini bisa memberikan insight bagi para peserta dan dapat mengaplikasikan ilmu yang diperoleh setelah mengikuti training ini,” ujarnya.