Kegiatan advokasi pembentukan Pokjanal Posyandu tahun 2023 akan melibatkan sejumlah kegiatan seperti penyuluhan kesehatan, pelatihan kader Posyandu, dan pendistribusian vitamin maupun suplemen kesehatan untuk Ibu hamil dan balita sehingga menciptakan warga masyarakat yang sehat.

Kegiatan ini  bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya kesehatan anak dan ibu.

Pelaksanaan kegiatan diikuti Kepala Puskesmas, penyuluh DPPKB, penyuluh pertanian, Ketua PKK Desa dan Kelurahan, kader Posyandu, relawan kesehatan, dokter hingga petugas kesehatan setempat. (***)