Amiruddin juga menjelaskan pasca arus mudik lebaran 2022 ini, geliat penerbangan saat ini kembali normal, yakni 28 ribu penumpang per harinya.
“Kalau saat ini jumlah penumpang kembali normal, kisaran 28 ribu per hari, baik yang berangkat, transit maupun yang datang. Kita berharap adanya aturan baru ini bisa diikuti dengan peningkatan jumlah penumpang pesawat,” ujarnya Kamis, (19/5/2022).
Amiruddin menuturkan Angkasa Pura I menargetkan jumlah penumpang bisa menembus di angka 30 ribu penumpang per harinya.
Baca juga: Pelita Air Buka Rute Baru Makassar – Ambon