Turikale, Marosnews.com – Masa pendaftaran Bakal Calon (Balon) Ketua Golkar Maros resmi ditutup pada hari Rabu (17/3/2021) pukul 23.59 wita.
Hingga akhir masa pendaftaran, Suhartina Bohari menjadi satu-satunya calon yang mengembalikan formulir pendaftaran.
Adapun Ketua DPRD Maros Andi Patarai Amir yang sebelumnya juga melakukan pendaftran, tidak mengembalikan formulir pendaftaran.
Baca juga : Suhartina Targetkan Golkar Jadi Partai Nomor Satu di Maros
“Hingga batas akhir pendaftaran hanya ibu Suhartina Bohari yang mengembalikan formulir pendaftaran,” kata ketua SC Musda Golkar Maros, Dania Sattar, Kamis (18/03/2021).
Lebih lanjut kata Dania, karena hanya satu calon yang mengembalikan formulir, maka pemilihan ketua di Musda Golkar Maros dipastikan aklamasi.
“Karena cuma satu orang, sudah bisa dipastikan pemilihan ketua di musda nanti berlangsung aklamasi. Apalagi berkas ibu Suartina sudah lengkap, diskresinya juga sudah ada, termasuk KTA. jadi sudah lengkap semua,” jelas Dania.
Baca juga : Tim RPJMD Maros Dibentuk, Irfan AB Jadi Ketua Tim Pendamping
Sementara itu, terkait pelaksanaan musda, Ketua Panitia Amirullah Karim mengaku belum menerima jadwal pasti dari DPD I Golkar Sulsel. Amirullah menyebut jika berjalan sesuai rencana, musda digelar akhir bulan ini (maret).
“Soal pelaksanaan musda belum ada jadwal dari DPD I. kalau sesuai rencana, digelar paling cepat akhir maret ini, tapi bisa juga lambat,” sebutnya. (BK)