Tompobulu Marosnews.com – Tim SAR Gabungan berhasil menemukan NR (19), korban tenggelam di Sungai Mangampa di Desa Bonto Samba, Kecamatan Tompobulu, Kabupaten Maros pada Selasa sore (19/12/2023), sekitar pukul 17.30 wita.
Pemuda asal Bantaeng ini ditemukan dalam keadaan meninggal sekitar 300 meter dari lokasi titik awal korban diduga tenggelam.
“Korban ditemukan di hari ketiga pencarian. Tim SAR mendapatkan informasi dari warga sekitar yang melihat, dan segera dilakukan evakuasi terhadap korban,” kata Kepala Kantor Basarnas Makassar, Mexianus Bekabel.
Mexianus menambahkan bahwa evakuasi korban tidak mudah karena kondisi di lapangan yang sangat sulit, namun saat ini korban telah diserahkan kepada pihak Rumah Sakit.
Sebelumnya NR dilaporkan ke pihak Basarnas Makassar oleh Kepala Desa Bonto Samba bahwa satu orang yang tenggelam terbawa arus saat sedang bermain air pada Minggu (17/12/2023). (***)