Jakarta, MAROSnews.com – Calon Bupati Maros, Chaidir Syam, kembali meraih penghargaan bergengsi. Kali ini, ia mendapatkan penghargaan dari Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Pusat atas dedikasinya dalam dunia penyiaran.

Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Ketua KPI, Ubaidillah, di acara KPI Award yang digelar di kantor RRI, Jakarta, pada Jumat (8/11/2024).

Dalam sambutannya, Ubaidillah mengapresiasi Chaidir sebagai salah satu kepala daerah yang sangat peduli terhadap pengembangan penyiaran di Indonesia.

“Chaidir Syam adalah salah satu kepala daerah yang kami nilai memiliki kepedulian tinggi terhadap penyiaran. Dia juga selalu mendukung dan proaktif dalam setiap program KPI di daerah,” ujarnya.

Menerima penghargaan tersebut, Chaidir Syam mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada KPI. Ia berkomitmen untuk terus mendorong kemajuan penyiaran, khususnya di Maros.

“Penghargaan ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus memajukan dunia penyiaran di daerah kami,” katanya.

Tak hanya penghargaan dari KPI, sehari sebelumnya, Chaidir juga dianugerahi penghargaan dari Harian Fajar sebagai kepala daerah dengan program berkelanjutan terbaik dalam rangka HUT Fajar ke-43 di Makassar.

Chaidir turut menyebutkan bahwa ia juga baru saja meraih penghargaan di bidang literasi dari Perpustakaan Nasional (Perpusnas) RI pada ajang Pertemuan Pembelajaran Sebaya Tingkat Nasional 2024 di Bali.